PALEMBANG – BPK Perwakilan Sumatera Selatan melaksanakan Penyerahan Laporan Hasil Pemeriksaan Kinerja Atas Efektivitas Pengelolaan Dana Bidang Kesehatan Dalam Mendukung Pelayanan Kesehatan Dasar Tahun 2018 dan Semester I Tahun 2019 Pada Pemerintah Kabupaten Ogan Ilir dan Lahat di ruang 303 lt.3 gedung BPK RI Perwakilan Sumatera Selatan pada Jumat (10/01). Acara tersebut dihadiri oleh Ketua DPRD Ogan Ilir, Ketua DPRD Lahat, Sekda Kabupaten Ogan Ilir, Inspektur Kabupaten Ogan Ilir, Inspektur Kabupaten Lahat serta pejabat lainnya.
LHP diserahkan langsung oleh Kepala Subauditorat Sumsel 2, Teguh Prasetyo sekaligus memberikan kata sambutan pada kesempatan tersebut. Melalui kata sambutannya, Kepala Subauditorat Sumsel 2 menyampaikan bahwa pemeriksaan kinerja atas efektivitas pengelolaan dana bidang kesehatan dalam mendukung pelayanan kesehatan dasar Tahun 2018 dan Semester I Tahun 2019 ini bertujuan untuk menilai efektivitas pengelolaan dana bidang kesehatan dalam mendukung pemberian pelayanan kesehatan dasar Tahun 2018 dan Semester I Tahun 2019. BPK berharap agar hasil pemeriksaan ini memberikan manfaat bagi DPRD dalam pengambilan keputusan serta sebagai bahan evaluasi bagi Kepala Daerah dan jajarannya dalam mengambil langkah-langkah yang tepat untuk meningkatkan kinerja dalam mewujudkan tata kelola pemerintah yang baik. (Humas)